Perkembangan dunia digital semakin pesat memunculkan banyak potensi usaha yang bisa teman-teman tekuni. Usaha yang bersifat online bisa dilakukan di mana saja bahkan tanpa perlu tempat usaha karena semua dilakukan secara digital. Termasuk di antaranya adalah bisnis Tokopedia affiliate di Evermos.
Selain fleksibelnya waktu dalam menekuni bisnis online, teman-teman bisa meraih keuntungan hanya bermodalkan dana kecil saja. Bahkan tak sedikit pelaku bisnis online berhasil mendapat cuan tanpa modal sama sekali. Untuk meraih semua itu kuncinya adalah ketekunan.
Peluang Penghasilan Tambahan dari Progam Affiliate
Jika teman-teman menginginkan penghasilan tambahan di waktu luang, bolehlah kiranya mencoba menekuni bisnis affiliate marketing. Bisnis ini bisa untuk usaha sampingan, bahkan kalau mau serius pun bisa menjadi pekerjaan utama. Bisnis yang satu ini bisa dibilang tak akan ada matinya karena selalu bisa dikembangkan seiring kemajuan teknologi.
Program Tokopedia affiliate di Evermos adalah satu di antaranya, yang bisa teman-teman jalankan. Potensi penghasilan dari program ini sangat variatif, kita bisa memaksimalkannya dengan terlebih dahulu mempelajari bagaimana alur bisnis ini dan memilah produk yang berpotensi bonus lebih besar.
Affiliate marketing sendiri adalah sebuah sistem bisnis di mana suatu perusahaan yang mengiklankan produk atau jasanya (advertiser), akan memberikan komisi pada publisher yang membantu mempromosikan iklan tersebut. Komisi biasanya akan diberikan kepada publisher setelah terjadi transaksi sukses.
Untuk menjalani bisnis affiliate teman-teman wajib memiliki wadah atau sarana untuk mempromosikan iklan afiliasi. Bisa menggunakan media sosial seperti facebook, instagram, twitter, tiktok, dan sebagainya. Atau juga bisa dengan membuat website atau blog yang nantinya dipasangi iklan affiliasi.
Cara Mudah Mendaftar Tokopedia Affiliate
Teman-teman sudah tak asing dong dengan Tokopedia, salah satu marketplace besar di Indonesia yang memungkinkan setiap individu dan pemilik bisnis untuk mengembangkan dan mengelola bisnis online mereka secara mudah dan gratis. Bagi penggunanya akan mendapatkan pengalaman berbelanja online yang lebih aman dan nyaman.
Tak hanya itu, Tokopedia pun memberikan peluang bagi kita yang mau menjadi perantara terjadinya transaksi antara pemilik bisnis dengan pembelinya melalui marketplace yang identik dengan warna hijau tersebut. Yakni dengan adanya progam affiliate marketing.
Teman-teman bisa memulai dengan cara mendaftarkan diri dan membuat akun Tokopedia terlebih dahulu. Tidak ada minimal followers di akun media sosial untuk mengikuti program affiliate ini. Pokoknya, teman-teman hanya perlu untuk mempromosikan sekreatif mungkin di media sosial atau blog pribadi.
Buka aplikasi Tokopedia, pada Menu Utama klik saja Layanan Lainnya, maka akan ada layanan program Tokopedia Affiliate. Klik Daftar Sekarang untuk mendaftarkan diri. Di situ teman-teman diarahkan untuk mengisi profil link media sosial. Bisa pakai semua media sosial yang kita punya: facebook, tiktok, youtube, instagram, twitter, dan blog.
Selanjutnya teman-teman bisa memilih produk yang inspiratif dari toko bertanda PM (Power Merchant), PM PRO, dan Official Store. Bagikan ke media sosial kita, bikin konten semenarik mungkin agar siapa saja yang membacanya terkesan hingga mengunjungi link yang dibagikan. Komisi yang akan didapatkan hingga 10%, tertinggi dibanding program affiliate lain.
Perluas Bisnis dengan Menjadi Reseller Hebat Evermos
Nah, kalau belum puas dengan program affiliate, teman-teman bisa memperluas bisnis dengan bergabung menjadi reseller atau dropship di Evermos. Evermos adalah e-commerce untuk reseller muslim pertama di Indonesia yang menggunakan aplikasi dengan berbagai fitur memudahkan para reseller hebatnya.
Teman-teman bisa mencoba hanya dengan modal minim sudah bisa mengakses seluruh produk yang terdapat di katalog Evermos. Harga jualnya pun sudah ditentukan dan margin keuntungannya cukup besar. Pasti tertarik, kan? Sebagai permulaan, kunjungi website Evermos untuk mempelajari panduan Evermos agar bisa memperluas bisnis.
Tak ada kesuksesan tanpa kesungguhan untuk menekuni bisnis apa pun itu. Ambil peluang yang ada, jangan mudah putus asa, dan jadikan segala kesulitan sebagai tantangan untuk bisa memecahkan setiap permasalahannya. Mulai sukses teman-teman bersama Tokopedia affiliate di Evermos.
Yuk segera manfaatkan peluang penghasilan tambahan yang sudah terbentang di depan mata kita. Semoga artikel ini bermanfaat ya!